PSIS Rekrut Alfeandra Dewangga

oleh -1221 Dilihat
oleh
Alfeandra Dewangga Santosa
Ucapan pelantikan Dewan
PSIS Semarang secara resmi memperkenalkan pemain muda Alfeandra Dewangga Santosa sebagai rekrutan anyar musim 2020

SEMARANG – PSIS Semarang secara resmi memperkenalkan pemain muda Alfeandra Dewangga Santosa sebagai rekrutan anyar musim 2020. CEO PSIS, Yoyok Sukawi mengatakan pemain belakang Timnas U-19 itu dikontrak dengan durasi dua tahun ke depan.

“Dewangga kita kontrak selama dua tahun ke depan, kita datangkan untuk memperkuat lini belakang, selain itu Dewangga juga merupakan putra daerah,” ujarnya, Rabu (15/1).

Dewa merupakan pemain yang biasa bermain di sektor bek kiri dan bisa mengisi beberapa pos di lini belakang. Bergabungnya Dewa semakin menambah banyak pilihan PSIS di lini belakang. Musim ini, PSIS juga dikabarkan merekrut bek asal Cilegon United yakni Wahyu Prasetyo namun belum diperkenalkan.

Bupati Blora

Terpisah, Dewangga mengaku senang bisa memperkuat PSIS. Bukan plihan sulit baginya memilih PSIS karena dia merupakan putra daerah. Apalagi, pengagum bek asal Inggris, Luke Shaw itu merupakan jebolan PPLP Jawa Tengah.

Baca Juga :  Wahyu Prasetyo Gabung ke PSIS

“Sebagai pemain sepak bola pasti ingin memperkuat kota kelahirannya, jadi suatu kebanggaan bisa memperkuat daerah sendiri. Saya akan terus belajar dan bekerja keras,” bebernya. (SM Network)

Tinggalkan Balasan