Blora Selatan Rawan Puting Beliung, 34 Rumah Warga Desa Pulo Terdampak

oleh -622 Dilihat
BENAHI ATAP : Sejumlah warga Desa Pulo, Kecamatan Kedungtuban, Blora, tengah membenahi atap yang rusak akibat amukan angin puting beliung yang terjadi Sabtu (24/9/2022), sekitar pukul 15.30 WIB.

BLORA, topdetiknews.com – Awas, belakangan ini beberapa wilayah Blora, utamanya Blora Selatan rawan angin puting beliung. Sabtu (24/9/2022), sekitar pukul 15.30 WIB angin tersebut mengamuk di Desa Pulo, Kecamatan Kedungtuban. Akibatnya 34 rumah warga di desa itu rusak. Termasuk Balai Desa dan GOR Desa juga rusak, yakni atap berantakan.

Agung, salah satu anggota Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Blora, membenarkan kejadian itu. Tidak ada korban jiwa, sementara rumah warga yang terdampak rata-rata gentengnya berserakan. ‘’Sejumlah pihak termasuk beberapa anggota TRC BPBD Blora langsung turun lapangan,’’ jelasnya Minggu (25/9/20220.

Baca Juga :  Perlawanan Blandong FC Terhadap Macan Rembang Patut Diacungi Jempol, Meski Telan Kekalahan

Rincian dampak amukan angin puting beliung di Desa Pulo itu, hujan deras yang disertai angin kencang, mengakibatkan 34 rumah rusak ringan, yakni genteng berserakan. Sementara 7 rumah warga alami rusak sedang.

Untuk 7 rumah warga yang alami rusak ringan, masing-masing rumah Taryuni, Tasmi, Warti, Umi Samrotin, Sadeli, Agus Sudarno, Sumiran. Jenis kerusakannya, atap dari rumah utama terdiri dari genteng,usuk dan reng rusak berat. Sementara untuk fasilitas umum yang juga mengalami kerusakan, masing-masing Kantor dan GOR Desa Pulo juga rusak, yakni atap rusak total. *)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.