Terus Ingatkan Warga Untuk Patuhi Anjuran Pemerintah

oleh -829 Dilihat
oleh
Ketua DPRD Blora, HM Dasum. || Foto: topdetiknews.com/muji

>> Upaya Memutus Mata Rantai Covid -19

” KETUA DPRD Blora, HM. Dasum, terus ingatkan kepada seluruh warga Blora untuk disiplin dan mematuhi anjuran pemerintah. Hal itu disebabkan mengingat jumlah warga Blora yang terpapar Covid -19 terus bertambah. Hingga Senin (11/05/2020) pukul 19.31 WIB, jumlah warga yang positif Covid -19 mencapai 12 orang. Sembilan diantaranya masih dalam perawatan dan 3 meninggal dunia, yakni dari Kecamatan Jati 1 orang dan Blora Kota 2 orang. ”

BLORA, topdetiknews.com – Ketua DPRD Blora, HM. Dasum, terus ingatkan kepada seluruh warga Blora untuk disiplin dan mematuhi anjuran pemerintah terkait dalam upaya memutus mata rantai persebaran Covid-19 di kabupaten Blora.

Hal itu disampaikan DM Dasum mengingat jumlah warga Blora yang terpapar Covid -19 terus bertambah, Selasa (12/05/2020).

Diketahui, hingga Senin (11/05/2020) pukul 19.31 WIB, bertambah tiga lagi kasus Covid -19 di Blora. Semuanya dari cluster Temboro. Dua dari Kecamatan Kradenan dan satu dari Kecamatan Cepu.

Baca Juga :  Bupati Arief Inginkan Ada Pabrik Pengolah Tembakau di Blora

Sehingga kini total kasus positif Corona di Blora hingga Senin malam, mencapai 12 orang. Sembilan diantaranya masih dalam perawatan dan 3 meninggal dunia, yakni dari Kecamatan Jati 1 orang dan Blora Kota 2 orang.

Dasum yang juga Ketua DPC PDI-P menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh masyarakat di kabupaten Blora yang telah menjadi pahlawan masa kini dengan tetap berdiam diri di rumah.

”Semoga ikhtiar dan pengorbanan kita membuahkan hasil, memutus lebih cepat mata rantai penyebaran Covid-19 yang semakin mengkhawatirkan setiap harinya,” ungkap Dasum.

Bagi yang terpaksa keluar rumah, lanjutnya, jangan lupa untuk selalu patuhi protokol keluar rumah secara prosedural. ”Mari kita menjaga diri kita dan menjaga orang-orang yang kita sayangi dengan mengikuti imbauan pemerintah, tetaplah di rumah. Semoga Allah SWT melindungi kita semua,” tandas Ketua DPRD Blora, HM Dasum. *)

Penulis : Muji
Editor : Daryanto

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.