Tambah 3 Lagi Pasien Covid di Blora

oleh -1432 Dilihat
oleh
dok. Pemkab Blora

Penulis : Muji
Editor : Daryanto

” HASIL tracing (rapid test) di tempat umum yang waktu itu rapid test nya reaktif ditindanlanjuti dengan swab PCR. Setelah hasil swab PCR keluar, ternyata ada yang positif Covid 3 orang. Masing-masing dua dari Blora Kota dan satu lagi dari wilayah Kecamatan Tunjungan….

BLORA, topdetiknews.com – Bertambah 3 lagi pasien Covid-19 di Blora, sehingga hingga rabu (24/06/2020), jumlah keseluruhan kasus Covid -19 di Blora mencapai 48 orang. Rinciannya 36 dirawat, 5 meninggal, sementara yang sembuh ada 7 orang.

Menurut Kepala Dinkes Blora, Lilik Hernanto SKM Mkes ketika dikonfirmasi menjelaskan, untuk tambahan 3 kasus baru adalah hasil tracing pelaksanaan rapid test di sejumlah tempat umum baru-baru ini.

Baca Juga :  Berbagai Pihak Peduli Kelurahan Kauman

”Hasil tracing di tempat umum yang waktu itu rapid test nya reaktif, setelah di test swab dan hasilnya turun ternyata ada yang positif 3 orang. Masing-masing dua dari Blora Kota dan satu lagi dari wilayah Kecamatan Tunjungan,” jelas Lilik Hernanto.

Diketahui, Selasa (23/06/2020), sebenarnya ada kabar baik terkait perkembangan Covid-19 di Blora, yakni seorang pasien Covid -19 yang tenaga medis di RSU Blora dinyatakan sembuh. Dengan demikian jumlah penderita Covid di Blora yang sudah dinyatakan sembuh ada 7 orang.

Meski sebenarnya juga ada kondisi yang memprihatinkan, menyusul ada tambahan lagi dua kasus Covid-19 lagi. Yakni, masing-masing dari wilayah Kunduran dan Jiken dimana keduanya adalah pasien dari RSU Purwodadi. *)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.